Analisis pengaruh suhu udara rata-rata terhadap kelembaban di wilayah DKI Jakarta menggunakan Regresi Linear

  • Kursehi Falgenti Universitas Nusa Mandiri Jakarta
  • Muhammad Kahfi Universitas Nusa Mandiri Jakarta
Keywords: kelembaban udara, prediksi cuaca, suhu udara

Abstract

Prediksi kelembaban, suhu dan kecepatan angin sangat berguna dalam berbagai bidang Prediksi cuaca seperti kelembaban, suhu, dan kecepatan angin sngat berguna diberbagai bidang. Menilik potensi perubahan yang fluktuatif, akurasi prakiraan cuaca merupakan salah satu studi yang terus dikembangkan untuk mendapatkan model prakiraan yang lebih akurat.. Salah satu pendekatan pemodelan data untuk prediksi cuaca adalah supervisi learning dengan teknik regresi linier.  Regresi linier merupakan satu algoritma estimasi prediksi cuaca yang handal sehingga dapat melakukan langkah preventif guna meminimalisir kerugian yang akan terjadi. Penlitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara suhu udara (variabel independen) dan kelembaban udara (variabel dependen) menggunakan metode analisis regresi linear. Dataset diperoleh dari data BMKG periode 01 Januari 2022 – 30 Juni 2023. Pengolahan data dengan metode Regresi linier menggunakan software rapidminer. Hasil evaluasi performa/kinerja model regresi linear dengan hasil nilai Root Mean Squared Error (RMSE) sebesar 2,689.Berdasarakan iilai RMSE yang dihasilkan menunjukkan Rapidminer memberikan prediksi yang cukup akurat. Koefisien regresi linier antara suhu udara rata-rata dan tingkat kelembaban adalah negatif dan signifikan (p-value < 0.05), menunjukkan adanya korelasi yang signifikan antara kedua variabel tersebut.

References

Universitas Medan Area, “Ketahui Perbedaan Iklim dan Cuaca, Peranan, dan Unsurnya”, 2022. [Online]. Available: http://pkk.uma.ac.id/2022/07/26/ketahui-perbedaan-iklim-dan-cuaca-peranan-dan-unsurnya/. 10 Juli 2023.

Swarinoto Y.S., Sugiyono, “Pemanfaatan Suhu Udara dan Kelembaban Udara dalam Persamaan Regresi untuk Simulasi Prediksi Total Hujan Bulanan di Bandar Lampung”, Jurnal Meteorologi dan Geofisika, vol. 12, no. 3, pp. 271-281, 2011.

Q. D. Harianto, M. Syaputra, and K. Webliana, “Studi Populasi dan Karakteristik Pohon Bertengger Celepuk Rinjani (Otus jolandae) di Beberapa Jalur Hutan Kemasyarakatan (HKM) Wanalestari Desa Karang Sidemen Kabupaten Lombok Tengah”, Jurnal Hutan Tropika, vol. 16, no. 2, pp. 237-251, 2021.

Prakoso, Dipa. 2018. Analisis Pengaruh Tekanan Udara, Kelembaban Udara dan Suhu Udara terhadap Tingkat Curah Hujan di Kota Semarang. Tugas Akhir. Semarang : FMIPA Universitas Negeri Semarang.

T. Ariansyah, Purwadi, and S. Yakub, “Implementasi Data Mining untuk Mengestimasi Kebutuhan Persediaan Roti Panggang di Junction Café dengan Menggunakan Metode Regresi Linier Berganda”, Jurnal CyberTech, vol. 1, no. 1, 2021.

Mulyono, “Analisis Regresi Sederhana”, 2019. [Online]. Available: https://bbs.binus.ac.id/management/2019/12/analisis-regresi-sederhana/. 10 Juli 2023.

Paiman. 2019. Teknik Analisis Korelasi dan Regresi Ilmu-Ilmu Pertanian. Yogyakarta: UPY Press.

B. Rahmat, A.A. Gafar, N. Fajriani, U. Ramdani, F.R. Uyun, Y. Purnamasari P., and N. Ransi, “Implementasi K-Means Clustering pada Rapidminer untuk Analisis Daerah Rawan Kecelakaan”, Seminar Nasional Riset Kuantitatif Terapan, 2017.

A. Luthfiarta, A. Febriyanto, H. Lestiawan, and W. Wicaksono, “Analisa Prakiraan Cuaca dengan Parameter Suhu, Kelembaban, Tekanan Udara, dan Kecepatan Angin Menggunakan Regresi Linear Berganda”, Journal of Information System, vol. 5, no. 1, pp. 10-17, 2020, doi: 10.33633/joins.v5i1.2760.

Published
2024-01-16
How to Cite
Falgenti, K., & Kahfi, M. (2024). Analisis pengaruh suhu udara rata-rata terhadap kelembaban di wilayah DKI Jakarta menggunakan Regresi Linear. Proceedings of the National Conference on Electrical Engineering, Informatics, Industrial Technology, and Creative Media, 3(1), 852-859. Retrieved from https://centive.ittelkom-pwt.ac.id/index.php/centive/article/view/161