ANALISIS PERSEPSI PENGGUNA APLIKASI E-SPMI (SISTEM PENJAMINAN MUTU INTERNAL) MENGGUNAKAN UEQ (USER EXPERIENCE QUESTIONNAIRE)

  • Maria Getrudis Novalina Amkeun Universitas Katolik Widya Mandlar
  • Paskalis Andrianus Nani Universitas Katolik Midya Mandlra
  • Alfry Aristo Sinlae Universitas Katolik Midya Mandira
  • Yulianti Paula Bria Universitas Katolik Midya Mandira
Keywords: UEQ, SPMI, SPME, User Perception

Abstract

Sebagaimana ditetapkan dalam pasal 53 UU Dikti, SPM Dikti terdiri atas Sistem Penjaminan Mutu internal (SPMI) dan Sistem Penjaminan Mutu Eksternal (SPME) atau akreditasi. Universitas Katolik Widya Mandira (UNWIRA) menjalankan SPMI sebagaimana ditetapkan dari dikti. Aplikasi e-SPMI yang dijalankan di Unwira kurang lebih selama 1 tahun masih banyak memiliki kekurangan yaitu keterlambatan untuk pemasukan e-SPMI, pengguna hanya  menggunakan aplikasi e-SPMI di saat ditugaskan padahal banyak yang bisa diambil pada e-SPMI karena bicara soal mutu dan sekitar 40-50% tidak mengisi e -SPMI. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan sebuah persepsi pengguna untuk dijadikan suatu acuan dalam melakukan kontribusi pengembangan aplikasi e-SPMI di UNWIRA. Metode yang digunakan   dalam penelitian ini adalah UEQ (user experience questionnaire). Pengumpulan data dilakukan melalui questionnaire yang diedarkan secara online dan mendapat 23 responden dari 50 target pengguna. Questionnaire yang disebarkan terdiri dari enam kelompok pertanyaan yaitu Attractiveness (Daya tarik), Efficiency (Efisiensi), Perspicuity (Kejelasan), Dependability (Ketepatan), Stimulation (Stimulasi), Novelty (Kebaruan) disusun dalam skala likert 1 sampai 7 untuk memperoleh jawaban yang relatif luas. Hasil yang diperoleh dari 6 skala yaitu daya tarik dengan nilai -0,02, kejelasan dengan nilai -0,09, efisiensi dengan nilai 0,00, ketepatan -0,02, stimulasi dengan nilai 0,00, kebaharuan dengan nilai -0,21 semua memperoleh posisi Bad/Buruk.

Published
2024-02-02
How to Cite
Amkeun, M. G., Nani, P., Sinlae, A., & Bria, Y. (2024). ANALISIS PERSEPSI PENGGUNA APLIKASI E-SPMI (SISTEM PENJAMINAN MUTU INTERNAL) MENGGUNAKAN UEQ (USER EXPERIENCE QUESTIONNAIRE). Proceedings of the National Conference on Electrical Engineering, Informatics, Industrial Technology, and Creative Media, 3(1), 729 - 734. Retrieved from https://centive.ittelkom-pwt.ac.id/index.php/centive/article/view/274